Pasca Dituntut 10 Miliar Setelah Beberapa Hari Dilantik, Mulan Jameela Malah Ngeluh Alami Ini

 Mulan Jameela sedang ramai diberitakan akhir-akhir ini.

Apalagi kalau bukan prestasi Mulan Jameela yang berhasil melenggang jadi anggota DPR RI?

Setelah sempat menuntut ke pengadilan dan menuai kontroversi, Mulan Jameela akhirnya resmi berkantor di Senayan terhitung tanggal 1 Oktober 2019.

Sponsored Ad

Namun, baru 2 hari menjadi anggota DPR RI, karier politik Mulan sudah diterpa isu kurang menyenangkan.

Ya, Mulan dituntut Rp 10 miliar oleh seseorang bernama Sigit Ibungroho Sarasprono.

Mengutip pemberitaan Wartakotalive, Sigit adalah mantan caleg dari Partai Gerindra yang menuntut 9 mantan rekannya.

Sigit menggugat 9 caleg Partai Gerindra secara perdata terkait Pemilu 2019 lalu.

Sidang perdana gugatan Sigit ini digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (3/10/2019).

Sponsored Ad

Selain Mulan Jameela, Sigit menggugat 8 caleg lain yakni Nuraina, Ponjo Prayogo SP, Adnani Taifq, Adam Muhamad, Siti Jamailah, Sugiono, Khaterine A OE, dan dr. Irene.

Dituntut dengan jumlah ganti rugi yang begitu fantastis, nyatanya Mulan punya nyali juga untuk bersikap acuh tak acuh.

Pasalnya, Mulan disebut-sebut menolak menandatangani surat panggilan sidang atau relaas.

Hal tersebut disampaikan oleh Hakim Ketua Joni yang memimpin persidangan tuntutan Sigit di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan ini.

Sponsored Ad

"Terlawan tiga, suratnya sudah sampai tapi yang bersangkutan tidak mau menandatangani.

"Ibu Wulansari atau Mulan Jameela menolak menandatangani relaas," kata Hakim Ketua Joni.

Caleg-caleg lain juga disebut tak datang di persidangan.

Gigit jari, Sigit harus bersabar lantaran sidang ditunda selama 3 minggu dan baru akan digelar lagi pada 24 Oktober 2019 mendatang.

Hingga berita ini diturunkan (7/10/2019), Mulan Jameela selaku tergugat belum kunjung buka suara.

Sponsored Ad

Mulan tampak menyibukkan diri dengan kegiatan pengajian dan tasyakuran di akhir minggu lalu.

Hal tersebut tampak dari aktivitas Mulan yang diunggah di update Instagram Story miliknya.

Namun, beberapa saat setelah kegiatan pengajian dan berbagai macam lainnya, Mulan justru mengeluh alami gangguan kesehatan.

Dalam update Instagram Story yang diunggah Minggu siang kemarin (6/10/2019), Mulan mengeluh ada masalah pada punggungnya.

Menganggap ini bukan masalah serius, Mulan masih memilih metode pengobatan tradisional yakni kerokan.

Sponsored Ad

"Abis dikerok, punggungnya sakit," tulis Mulan dalam postingan yang diunggah kemarin.

Selain tak menganggap ini adalah masalah serius, Mulan berasumsi bahwa ini adalah gangguan kesehatan biasa yang terjadi karena masalah usia.

"Dulu nggak kayak gitu.

"Mungkin karena sudah tua, jadi beda rasanya," pungkas Mulan.

Jika kemarin-kemarin Mulan belum menunjukkan aktivitas kantoran di Gedung DPR, Senin siang (7/10/2019) istri Ahmad Dhani itu mulai mengunggah kegiatan saat sedang berada di ruang Fraksi Partai Gerindra.

Mulan terlihat sedang rapat bersama anggota-anggota DPR RI dari Partai Gerindra sekaligus merayakan ulang tahun salah satu Wakil Ketua DPR RI dari partai tersebut.

Semoga sudah sembuh ya Mulan Jameela!


Sumber: Grid

Kamu Mungkin Suka